
Cara Mengatasi Kantung Mata yang Kendur yang Ampuh
Kantung mata yang kendur memang tidak berbahaya, namun dapat mengganggu penampilan. Penyebab kantung mata kendur sangat beragam, antara lain permasalahan kulit karena penurunan lemak di bawah mata, kerusakan pembuluh darah, efek paparan sinar matahari, dan lain sebagainya.
Salah satu cara mengatasi kantung mata yang kendur adalah dengan menggunakan kompres dingin. Cara kerjanya adalah dengan memanfaatkan suhu dingin untuk membantu pembuluh darah lebih cepat mengerut. Hal tersebut akan menjadikan kantung mata lebih kencang.
Kompres dingin untuk kantung mata kendur dapat menggunakan sendok yang didiamkan di dalam freezer, kain yang diberi air dingin, atau menggunakan mentimun dingin. Tempel benda yang dingin tersebut ke bagian kantung mata selama beberapa menit.
Selain dengan menggunakan kompres dingin, cara mengatasi kantung mata yang kendur juga dapat memanfaatkan kantong teh bekas. Kantong teh tersebut didiamkan di dalam lemari es terlebih dahulu selama kurang lebih dua menit. Selanjutnya peras kantong teh hingga cairannya keluar.
Cairan dari kantong teh yang sudah didinginkan dapat dioleskan ke area kantung mata. Sementara itu untuk kantong tehnya dapat ditempelkan di bawah mata atau di kantung mata. Diamkan selama 15 hingga 30 menit agar hasilnya dapat terlihat.
Kandungan kafein di dalam teh dapat menjadi antioksidan yang bagus untuk kulit sekitar mata. Antioksidan di dalam teh ini juga dapat memperlambat proses penuaan yang membuat kantung mata terlihat kendur.