Uncategorized Ulva  

Air Terjun Tegenungan – Lokasi, Harga Tiket Masuk, dan Jam Operasional

Selain terkenal akan keindahan pantainya, Pulau Bali juga memiliki banyak destinasi wisata yang patut dikunjungi saat sedang berwisata ke Pulau Dewata ini. Salah satunya adalah wisata alam seperti wisata air terjun. Contoh air terjun yang terkenal di Bali adalah Air Terjun Tegenungan yang berada di Gianyar, Ubud.

Mengenal Tegenungan Waterfall Lebih Jauh

Tegenungan Waterfall merupakan air terjun yang berada di Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Jarak dari kota Denpasar menuju air terjun ini kurang lebih sejauh 30 kilometer. Dengan ketinggian sekitar 15 meter, air terjun ini terkenal akan debit airnya yang sangat deras meski tidak terlalu tinggi dibandingkan air terjun lainnya.

Air terjun yang banyak dikunjungi oleh wisatawan mancanegara maupun domestik ini memiliki pemandangan alam yang menakjubkan. Tidak hanya itu, Air Terjun Tegenungan ini juga termasuk destinasi wisata yang masih kental akan budaya, kesenian, serta sejarahnya sehingga makin banyak diminati oleh wisatawan dari berbagai negara maupun dari Indonesia.

Saat berada di area luar air terjun, Anda perlu berjalan kaki menuruni anak tangga untuk mencapai air terjun. Saat menuruni anak tangga, terdapat banyak spot foto estetik yang instagramable. Harga tiket dari Tegenungan Waterfall ini terjangkau, yaitu Rp 20.000 termasuk tiket parkir kendaraan pribadi.

Jika ingin berwisata ke Air Terjun Tegenungan ini, Anda perlu datang ke lokasi sekitar jam 06.30 pagi hingga 18.30 sore karena merupakan jam operasional air terjun ini. Selain itu, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan saat berada di destinasi wisata ini.